Polsek Curug Gelar Patroli Cipkon dan Operasi Kejahatan Jalanan

    Polsek Curug Gelar Patroli Cipkon dan Operasi Kejahatan Jalanan

    TANGERANG - Polsek Curug melaksanakan Giat Patroli Cipta Kondisi (Cipkon) di wilayah hukumnya. Kegiatan ini dipimpin oleh Perwira Pengawas (Pawas) IPDA Edison dengan dukungan 10 personel. Patroli ini bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif, serta mencegah terjadinya aksi kejahatan di wilayah Kecamatan Curug dan sekitarnya, Senin, 9 September 2024.

    Setelah pelaksanaan Patroli Cipkon, kegiatan dilanjutkan dengan Operasi Antisipasi Kejahatan Jalanan. Operasi ini fokus pada pencegahan tindak kriminal seperti 3C (Curat, Curas, dan Curanmor), begal, serta balap liar yang sering terjadi di jalanan. Wilayah yang menjadi sasaran operasi meliputi beberapa rute penting yang berbatasan dengan kecamatan lain.

    Rute yang dilalui dalam operasi ini antara lain Jalan Raya Gatot Subroto Bitung (perbatasan Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang), Jalan Raya STPI Curug (perbatasan Kecamatan Legok), Jalan Raya Diklat Pemda (perbatasan Kecamatan Kelapa Dua), dan Jalan Raya Cukanggalih (perbatasan Kecamatan Panongan). Kegiatan ini diharapkan dapat mengurangi tingkat kejahatan jalanan di wilayah hukum Polsek Curug.

    Selama kegiatan patroli dan operasi, situasi berjalan dengan tertib dan aman. IPDA Edison menyampaikan bahwa pihaknya akan terus meningkatkan kegiatan serupa menjelang Pilkada 2024 untuk memastikan wilayah Curug tetap aman dan kondusif. (Hendi)

    tangerang
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Menjelang Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas...

    Artikel Berikutnya

    Sampaikan Pesan Kamtibmas ke Masyarakat,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kahubdam Jaya Bacakan Amanat Presiden pada peringatan Hari Bela Negara ke-76

    Ikuti Kami